Kadivpas Kemenkumham Jateng Supriyanto Resmikan Kamar Maximum Security Lapas Purwokerto

    Kadivpas Kemenkumham Jateng Supriyanto Resmikan Kamar Maximum Security Lapas Purwokerto
    Kadivpas Kemenkumham Jateng Supriyanto Resmikan Kamar Maximum Security Lapas Purwokerto

    PURWOKERTO—Tingkatkan kinerja pegawai, Kepala Divisi Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah berikan penguatan kepada seluruh petugas Lapas Kelas IIA Purwokerto bertempat di Aula Yudhistira pada Selasa (13/06/2023).

    Dalam kesempatan kali ini, Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah, Supriyanto, menegaskan kembali mengenai tugas dan fungsi petugas pemasyarakatan dan integritas selaku ASN.

    "Ingat pentingnya integritas bagi petugas. Petugas pemasyarakatan harus memiliki integritas yang tinggi, Jangan sampai karena kepentingan pribadi dapat menggoyahkan iman yang dapat menjerumuskan diri sendiri, " tegasnya.

    Kadivpas menegaskan kepada setiap petugas agar berpegang teguh kepada 3+1 kunci pemasyarakatan maju, yaitu deteksi dini, berantas narkoba, sinergitas dengan APH + back to basic.

    "Petugas pemasyarakatan wajib merapkan 3+1 back to basic pemasyarakatan maju dalam menjalankan tugas, " sambungnya.

    Mengakhiri sambutannya Kadivpas mengajak seluruh petugas untuk bersama-sama berkomitmen berantas Halinar (HP, Pungli dan Narkoba) dan menjunjung tinggi tata nilai PASTI.

    Selepas berikan penguatan, Kadivpas meninjau dapur Lapas Purwokerto dan area  kamar/blok hunian warga binaan untuk meresmikan kamar Maximum Security pada Lapas Purwokerto.
    Untuk diketahui, kamar ini nantinya akan menjadi kamar dengan sistem pengamanan yang sangat ketat.

    (Humas Lapas Purwokerto)

    jawa tengah banyumas purwokerto berita dan informasi kota banyumas terkini dan terbaru banyumas hari ini informasi purwokerto terkini dan terbaru lapas purwokerto kalapas purwokerto bayu irsahara bayu irsahara lapas purwokerto terkini dan terbaru informasi lapas purwokerto hari ini lapas purwokerto hebat kumham semakin pasti
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Ketua PIPAS Jawa Tengah : Sudah Seharusnya...

    Artikel Berikutnya

    Persiapkan FMD, Lapsustik Purwokerto Kunjungi...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll